Breaking

Saturday, March 4, 2017

Gerakan Masyarakat Sadar Halal Disosialisasikan Di Sultra

MWawasan.Kendari(SULTRA) ~ Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Tenggara melalui Bidang Urusan Agama Islam dan Bimbingan Syariah (Urais & Binsyar) melaksanakan sosialisasi Gerakan Masyarakat Sadar Halal, bertempat di Hotel Plaza Inn Kendari.

Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari mulai dari 02 s.d 04 maret 2017 tersebut, dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Tenggara, H. Mohamad Ali Irfan, Kamis, (02/3/2017).

Kakanwil Kemenag Sultra dalam sambutannya mengatakan Sadar Halal merupakan pekerjaan rumah yang harus ditindaklanjuti dikalangan masyarakat. Menurutnya, pemahaman terhadap produk halal dikalangan masyarakat masih minim.

Ini menjadi tantangan kita semua untuk memberikan kepastian jaminan produk Halal terhadap segala sesuatu yang dikonsumsi masyarakat. Yang perlu diperhatikan, bukan hanya berupa produk yang digunakan seperti kosmetik, obat-obatan tetapi juga proses pengolahan makanan seperti pemotongan unggas atau ternak, apakah sudah berdasarkan Nilai-nilai syariah, terangnya.

Lanjutnya, pemerintah memberikan perhatian serius terhadap produk halal. Saat ini ditingkat pusat, sudah terbentuk struktur baru yang menangani jaminan produk halal.

Akhirnya, ia mengajak seluruh peserta untuk dapat menjadi juru penerang produk halal, baik dilingkungan Keluarga, masyarakat sekitar, lingkungan kerja, agar lebih mengetahui pentingnya produk halal.

Sebelumnya, Ketua Panitia, Jamaluddin melaporkan bahwa kegiatan ini diikuti 40 peserta, dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang Sadar Halal dan kepastian jaminan produk halal pada masyarakat luas juga bagi pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) terkait berbagai Sektor terkait dibidang produk halal.

Turut hadir dalam pembukaan kegiatan tersebut, Kabid Urais & Binsyar, H. Hasanuri, Kepala Seksi Lingkup Bidang Urais & Binsyar Kemenag Sultra, Kasi Syariah Kemenag kab/kota, UKM se Kota Kendari dan para tamu undangan.

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Selasa 29 Agustus 2023"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas