Breaking

Saturday, April 15, 2017

Polsek Kanu Lidik Kasus 4 Korban Tewas Akibat Miras Oplosan

MWawasan.Nabire(PAPUA) ~ Polsek kamu menerima laporan dari Suster piket jaga Puskesmas Moenamani bahwa telah didapati 4 orang masyarakat meninggal dunia di rumah kosong di kampung  Putapa, Jumat (14/04) malam.
 
Suster(Perawat) piket jaga Puskesmas Moenamani Fince Tarkila dan Erwin mendatangi Polsek Kamu dan melapokan bahwa telah ditemukan 4 korban meninggal dunia akibat mengkonsumsi miras oplosan, Pukul 22:30 (Jumat).

Kapolsek Kamu Akp Sri Kasiono mengatakan, "4 orang korban tersebut meninggal akibat mengkonsumsi miras oplosan jenis Alkohiol 70%. Dari ke-empat korban tersebut dua orang diketahui bernama Yose Yobee dan Martinus Goo, sedangkan dua korban lainnya belum diketahui identitasnya,"katanya.

Kapolsek juga menambahkan,“Tidak adanya saksi di TKP sehingga menyulitkan petugas mengidentifikasi dua korban tersebut,” papar Kapolsek.


#Gan/HumasPoldaPapua

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Senin 14 Oktober 2024"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas