MWawasan, Sarolangun~ Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Selasa (25/9) kemarin, di Aula Kantor Bappeda Sarolangun mengadakan pengambilan sumpah/janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang terdiri dari Formasi Dokter Gigi dan Bidan PTT Kemenkes serta Formasi Tenaga Harian Lepas-Tenaga Bantu Penyuluh Pertanian (THL-TB PP) Kementrian Pertanian Tahun 2018, di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sarolangun.
Kepala BKPSDM H A Waldi Bakri mengatakan bahwa pengambilan sumpah dan janji PNS ini merupakan pembinaan kepada pegawai agar bersikap dengan baik, jujur, tanggung jawab serta mendukung pemerintah dalam menciptakan pemerintahan yang baik dan bersih (good governance) serta mendukung Pemerintah Kabupaten Sarolangun menuju Sarolangun sejahtera .
"Peserta pengambilan sumpah janji PNS terdiri dari sebanyak bidan 130 orang, dokter satu orang, dokter gigi 2 orang dan THL-TB PP ada 20 orang, dengan harapan untuk meningkatkan kinerja pegawai serta melaksanakan tugas dengan penuh tanggungjawab," katanya.
Sementara itu Sekda Drs H Tabroni Rozali, MM mengatakan dengan kegiatan ini agar para PNS yang diambil sumpah/janji jabatannya untuk melaksanakan tugasnya dengan baik, bersungguh-sungguh, bertanggung jawab, penuh semangat disertai dengan niat yang tulus untuk meningkatkan kinerja yang berprestasi dalam mewujudkan visi dan misi Bupati Dan Wakil Bupati Sarolangun, menuju Sarolangun yang sejahtera.
Kemudian juga Sekda sangat menyambut baik atas adanya inovasi baru dengan pengangkatan pegawai secara berkala dan kenaikan gaji secara otomatis.
"Jangan melanggar sumpah, kalau bapak dan ibu melakukan pelanggaran, akan ada sanksi adat bahkan juga secara agama. Tolong laksanakan tugas dengan baik, sesuai dengan pengambilan sumpah/janji PNS yang telah diucapkan," katanya.
Tampak hadir dalam kegiatan itu, Asisten III Hazrian, Peltu Kepala Dinas TPHP Helmi, SH serta para Kepala OPD terkait, Kabid Informasi dan Pembinaan Kepegawaian (IPK) Erri Harri Wibawa, S. Hut, M. Sc, serta pegawai BKPSDM, dan ratusan PNS yang diambil sumpah/janji jabatannya.
Kegiatan itu diselingi dengan pengambilan sumpah/janji PNS, penandatangan piagam serta penyerahan surat keputusan kenaikan pangkat dan gaji secara berkala kepada pegawai, yang dilakukan langsung oleh Sekretaris Daerah Tabroni Rozali, Asisten III Hazrian dan Kepala BKPSDM Waldi.
No comments:
Post a Comment