MWawasan, Lingga~ Tim sepak bola Penuba FC juara satu dalam ajang turnamen Sungai Buluh Cup 2018 Kabupaten Lingga Provinsi Kepulauan Riau.
Nampak bersemangat kapten kesebelasan Penuba FC didampingi menejernya Samah, Kades Penuba Syafri dan Babinsa Penuba saat menerima piala dari panitia usai pertandingan melawan grup Pulau Mas FC.
Samah selaku Maneger Penuba FC saat diwawancarai mengungkapkan rasa puas dan bangga atas juara satu diraih tim kami dan saya mengucapkan terimakasih kepada panitia pelaksana dan Kades Sungai Buluh yang telah sukses melaksanakan turnamen ini sampai selesai, ujarnya.
Tokoh masyarakat Sungai Buluh Hj. Siti Aisah saat dikomfirmasi media ini melalui hpnya mengatakan tahniah kepada panitia dan seluruh warga Desa Sungai Buluh yg telah berhasil dengan sukses pelaksanaan turnamen sepak bola dan voli ball tahun 2018.
Hj. Siti Aisah juga mengucapkan terimakasih atas kehadiran Bapak Gurbernur Kepri H. Nurdin Basirum, M. Si dan rombongan yang telah datang dari Tanjung Pinang menggunakan speed boat, ujarnya.
Sementara Kades Sungai Buluh Agus, SH mengucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur Kepri, anggota DPR Provinsi Kepri dan DPRD Lingga Polsek, Lanal, Koramil serta para tamu undangan yang hadir pada acara final tanggal 11 November 2018. "Saya bersyukur kepada Allah SWT, ujarnya bersemangat.
Kades Busung Panjang Bahar juga mengatakan terima kasih atas layanan warga Sungai Buluh yang ramah tamah kepada seluruh tamu yang hadir dan tim voli ball. "Grup Putri B kami Desa Pulau Panjang meraih juara satu, ujarnya dengan bangga.
#Defran
No comments:
Post a Comment