Breaking

Wednesday, March 31, 2021

Bupati Batu Bara Hadiri Rakornas dan Seminar Nasional Diselenggarakan Aspeksindo

MWawasan, Batu Bara (SUMUT)~ Rapat Koordinasi Nasional Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonesia atau yang lebih dikenal sebagai RAKORNAS APEKSINDO digelar di Hotel Century Park, Jakarta Rabu (31/03/2021). 


Rakornas ini mengusung tema " Pelatihan Budidaya Ikan Sistem Teknologi Aquponic". Hal ini sesuai dengan kebutuhan di era zaman yang harus serba teknologi. Sistem teknologi Aquponic adalah sistem produksi pangan yang berkelanjutan yang menggabungkan budidaya tradisional dengan hidroponik didalam lingkungan simboisis. 


Bupati Batu Bara menyampaikan rasa Terima kasih kepada ASPEKSINDO yang telah mengundang Pemerintah Kabupaten Batu Bara sebagai salah satu peserta RAKORNAS. “Bupati Batu Bara Ir. H Zahir, M.AP menegaskan Para Nelayan dan daerah pesisir pantai harus lebih mendapatkan perhatian oleh Pemerintahan”. Tegas Bupati Zahir dalam penyampaian Rapat Koordinasi Nasional Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonesia.


Hal ini menunjukkan Kabupaten Batu Bara adalah daerah pesisir yang mempunyai potensi yang sangat besar. Yang dimulainya dengan Pelabuhan Internasional, Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan Uap (PLTGU), dilanjutkan pembangunan kawasan industri serta ditetapkannya Kabupaten Batu Bara sebagai Kawasan Strategis Nasional, seperti yang dikatakan Gubernur Sumatera Utara "Batu Bara Akan Menjadi The Next Dhubainya Sumatera". Lanjutnya.


Dimulainya pembangunan kawasan industri Nasional di kabupaten Batu Bara. Pemerintah Kabupaten Batu Bara tidak melupakan pula kekayaan Sumber Daya Alam yang di dalamnya terdapat banyak sekali macem raga Hayati dan Hewani. Terkhusus berbagai macam ikan. Yang kita ketahui bersama sebagian besar masyarakat kabupaten Batu Bara adalah seorang nelayan yang menggantungkan hidupnya dengan hasil tangkapan ikan. 


Acara ini diikuti oleh ratusan peserta baik Gubernur, Walikota, Bupati, DPRD, Dinas dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lain berbasis Kepulauan dan pesisir. 

 

#Mariati Ab/Snjjannah

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Senin 14 Oktober 2024"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas