Breaking

Sunday, December 4, 2022

Musim Hujan, Babinsa Koramil 04/LL dan Warga Kembali Goro Perbaiki Saluran Air


MWawasan, Padang (SUMBAR)~ Guna menghindari genangan air dan  banjir  khususnya dimusim penghujan,  untuk itu Babinsa Kelurahan Tarantang Koramil 04/LL Kodim 0312/Padang Pelda Rusli bersama masyarakat melaksanakan Gotong Royong memperbaiki Saluran air yang mengalami kerusakan. 

Goro yang dipimpin oleh Babinsa Koramil 04/LL , Pelda Rusli bersama-sama dengan warga melaksanakan gotong royong perbaikan dan pembersihan kanan kiri parit di Kelurahan Tarantang Kecamatan Lubuk Kilangan. 

Danramil 04/LL Mayor Inf Tarmizi  membenarkan giat Goro tersebut, Dikatakannya, genangan air dikelurahan tarantang tersebut karena tingginya curah hujan dan saluran drenase belum bagus untuk itu Babinsa beserta warga melaksanakan gotong royong bersama untuk memperbaiki saluran air tersebut. 


"Apabila dibiarkan, maka kondisi saluran air tersebut akan menjadi semakin parah. Dan tentunya akan berdampak pada terganggunya aktifitas warga  warga, " jelas Danramil.

Pada kesempatan itu, para Babinsa juga tampak berjibaku dengan warga masyarakat sekitar. Dengan penuh semangat, memperbaiki saluran air yang rusak.

#rel/Am

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Senin 14 Oktober 2024"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas