Breaking

Monday, July 29, 2024

Akhir Juli 2024, Jembatan Djanias Jangkan Pulang Pisau Rampung Sesuai Jadwal

MWawasan, Pulang Pisau (KALTENG)~ Jembatan Djanias Jangkan yang berada di wilayah Kecamatan Kahayan Hilir, Kabupaten Pulang Pisau, yang sebelumnya dilakukan perubahan konstruksinya guna mencegah resiko terjadinya kecelakaan para pengguna jalan, kini prosesnya sudah mencapai 90 persen dan hampir selesai.

Berdasarkan hasil pantauan beberapa awak media, tampak sejumlah pekerja Jembatan Djanias Jangkan yang sedang berada di lokasi terlihat sedang melakukan aktivitas pengerjaan jembatan di beberapa sisi sesuai tugas dan keahliannya.

Pengawas pekerjaan Djanias Djangkan, Septiano menyampaikan, rencananya jembatan tersebut akan bisa di lewati di awal Agustus 2024, sesuai dengan tenggat waktu yang sudah ditentukan. 

"Prosesnya tinggal menunggu pengaspalan yang direncanakan akan dilaksanakan beberapa hari lagi, yaitu pada hari Rabu, 31 Juli 2024 mendatang dan setelah itu masyarakat sudah bisa melewatinya seperti semula", kata Septiano.

Lebih lanjut, Septiano menjelaskan terkait proses yang sedang dilakukan pada saat ini merupakan tahapan untuk persiapan sebelum dilakukannya proses pengaspalan seperti penimbunan dan sebagainya.

"Progres pengerjaan saat ini, sudah sampai pada tahap penimbunan jalan dengan batu koral, lalu kemudian diratakan dengan alat berat, supaya rata dan padat, setelah itu akan dikerjakan pengaspalan," kata Septiano, Senin (29/07/2024).

Secara keseluruhan, kata Septiano pengerjaan sudah mencapai 90 persen. Ia juga mengatakan untuk proses pengaspalan masih menunggu kepadatan struktur tanah yang sudah di urug dan diratakan alat berat. 

Sambil menunggu pengaspalan lanjut Septiano, saat ini pekerja berbagi tugas sesuai keahliannya, seperti pengecatan bahu jalan, pengecatan pagar pengaman, dan tentunya pengerjaan pemadatan struktur tanah dengan alat berat karena kejar target waktu, supaya pengerjaannya selesai tepat waktu.

Didi (39) tahun salah satu masyarakat pengguna jalan dan jembatan tersebut mengaku sangat senang dan puas dengan hasil pekerjaan yang sudah hampir selesai. Karena akhirnya Jembatan Djanias Djangkan sebentar lagi bisa dilalui oleh pengguna masyarakat.

"Saya sangat berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau dan pihak pelaksana pekerjaan, karena sudah melakukan perbaikan Jembatan Djanias Djangkan yang sebelumnya cukup beresiko untuk dilewati dan sering terjadi kecelakaan karena kondisi tanjakan jembatan sebelumnya terlalu curam", ucap Didi. 

#Zul

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Selasa 29 Agustus 2023"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas