Breaking

Tuesday, July 16, 2024

Cegah dan Tanggulangi Polio, Puskesmas Dumai Kota Sosialisasikan Pekan Imunisasi Nasional

MWawasan, Dumai (RIAU)~ Generasi yang sehat dan tangguh merupakan harapan kita semua dalam melanjutkan pembangunan dimasa  depan sebagai penerus generasi bangsa. Agar kehidupan terhindar dari berbagai macam penyakit menular dan memiliki imunisasi yang baik seperti penyakit polio yang merupakan salah satu penyakit yang berbahaya yang disebabkan oleh virus yang mampu merusak sistem saraf yang bisa membuat kelumpuhan dan cacat permanen.

Bagi yang terinfeksi berdasarkan penelitian WHO 84% provinsi dan 78% kabupaten atau kota di Indonesia masuk ke dalam kategori resiko tinggi, untuk itu pekan imunisasi nasional (PIN) merupakan langkah yang sangat penting dalam rangka mencegah dan menanggulangi KLB polio.

Sehubungan hal tersebut, Program Kementrian Kesehatan (Kemenkes) melalui Dinas Kesehatan Kota Dumai melibatkan pelayanan kesehatan (Yankes) seperti Kader posyandu, Puskesmas, atau pos pelayanan kesehatan terdekat  beberapa waktu yang lalu sudah  mensosialisasikan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) ke masyarakat.

Melihat urgensi dari pelaksanaan PIN ini maka kita harus memberikan dukungan penuh sesuai dengan tugas dan fungsi, baik kepada dinas kesehatan, kepala Puskesmas, tim penggerak PKK, dan perangkat daerah terkait untuk mensosialisasikan mensukseskan pelaksanaan PiN di kota Dumai khususnya.

Terkait hal tersebut di atas, menindak lanjuti program Pekan Imunisasi Nasional dari Kementrian Kesehatan (Kemenkes) tentang imunisasi polio terutama  bagi anak usia 0 - 7 tahun diberikan imunisasi tetes polio, yang mana dalam hal ini Puskesmas Kecamatan Dumai Kota saat ini melaksanakan sosialisasi penanggulangan Polio ke beberapa sekolah dasar (SD) salah satunya sosialisasi dilaksanakan di SDN 001 Bintan, yang adakan di ruang aula lantai dua SDN 001 Bintan pada Senin (15/07/2024).

Pada kegiatan acara sosialisasi tersebut didatangkan tim Puskesmas Kecamatan Dumai Kota yaitu selaku nara sumber sumber nya dr.Elia, dihadiri oleh Kepala Sekolah, guru kesiswaan serta  orang tua wali murid kelas 1 SDN 001 Bintan.

Dalam kegiatan acara berlangsung dr.Elia memaparkan, tentang apa itu polio dan bagaimana  penanggulangan dan pencegahanya.

"Dalam paparannya, penyakit polio sangat berbahaya dan dapat menyebabkan lumpuh seumur hidup, polio tidak bisa diobati, namun bisa dicegah dengan imunisasi, untuk pencegahan polio ia menghimbau segera bawa anak anda untuk mendapatkan dua kali pemberian tetes polio diposyandu, puskesmas, di sekolah dan pos pelayanan Imunisasi terdekat mulai tanggal 23 juli 2024 mendatang, Imunisasi diberikan secara gratis  kepada anak berupa tetes polio untuk anak usia 0 - 7 tahun, untuk itu bila ada anak usia 0-< 15 tahun yang mendadak mengalami lumpuh layu, pada tangan atau kaki segera laporkan pada petugas kesehatan/kader posyandu", terang dr Elia.

#Muhardi

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Senin 14 Oktober 2024"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas