Breaking

Tuesday, November 5, 2024

Kominfo Kabupaten Dharmasraya Fasilitasi Pelatihan Wartawan yang Bertugas di Kabupaten Dharmasraya

MWawasan, Solok (SUMBAR)~ Dinas Kominfo Kabupaten Dharmasraya Fasilitasi pelatihan terhadap wartawan dari berbagai media yang bertugas di Kabupaten Dharmasraya di Alahan Panjang Resort Kabupaten Solok, Selasa (5/11/2024).

Acara yang bertajuk “Peningkatan Kapasitas SDM Wartawan Mitra Pemerintah Kabupaten Dharmasraya” itu berlangsung selama 3 hari terhitung Senin – Rabu (4 – 6/11/2024).

Berbagai kegiatan mewarnai acara yang diikuti dengan penuh semangat, di hari kedua, pagi menjelang siang seluruh peserta mengikuti senam yang dilanjutkan dengan berbagai kegiatan Outbound hingga menjelang istirahat makan siang.

Usai makan siang, seluruh wartawan yang menjadi peserta mendapatkan materi tentang kewartawanan dari Khairul Jasmi, wartawan senior yang saat ini juga menjabat sebagai Pimpred Harian Singgalang.

Dalam paparannya Khairul Jasmi (KJ) menguraikan banyak hal tentang kiat untuk bisa menjadi seorang wartawan yang profesional.

Menulis itu seni. Seni menulis itu sikap. Gabungan antara tulisan dan sikap, akan melahirkan bacaan menarik, " begitulah katanya.

“Penguasaan bahasa bagi seorang wartawan adalah seperti pedang di tangan pesilat, menyatu dan tidak memberatkan. Pikirkan dulu, selesai dalam kepala baru ditulis,” tutup KJ.

Dengan gaya khas seorang Khairul Jasmi, beliau menjawab setiap pertanyaan peserta dengan cepat dan tepat.

#Egit/Sosri

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Senin 14 Oktober 2024"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas