Breaking

Saturday, April 19, 2025

Sukses Gelar Kegiatan, KAHMI Pariaman Akan Bangun Wisma

 
MWawasan, Padang Pariaman (SUMBAR)~ Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Pariaman sukses menggelar dua kegiatan di dua tempat berbeda dengan menghadirkan kader aktif HMI dan anggota KAHMI. 

Kegiatan yang bertemakan "Silaturahmi Untuk Pembangunan KAHMI Berkelanjutan" Ini merupakan langkah lanjutan dari program pengurus Kahmi Pariaman dalam membangun solidaritas antar kader, mempererat tali persaudaraan dan membahas program KAHMI Kedepannya. 

Dua kegiatan yang di maksud adalah kegiatan halal bihalal yang diadakan dirumah salah satu presidium KAHMI Pariaman di lubuk alung pada 17 April 2025, dan kegiatan berbuka puasa bersama yang dilaksanakan di Rumah Makan sambalado Kota Pariaman pada tanggal 23 Maret 2025 ramadhan lalu. 

Hasan basri S.Pd  M.Pd selaku koordinator presidium Majelis Daerah KAHMI Pariaman menyampaikan, "Kegiatan ini sebagai langkah untuk terus menunjukkan eksistensi KAHMI dalam program pembangunan yang sudah direncanakan sebelumnya, salah satunya mewujudkan Wisma KAHMI-HMI". 

"Insan Cita merupakan nama yayasan yang sudah disiapkan untuk wisma yang diperuntukan sebagai tempat untuk beraktifitas Kader HMI ataupun fasilitas bersilaturahmi tetap bagi KAHMI", Ucap Anggota DPRD Padang Pariaman ini. 

Hasan Basri menjelaskan kegiatan ini juga mempertegas jadwal pelaksanaan peletakan batu pertama diatas tanah yang sudah dimiliki oleh KAHMI yang direncanakan tanggal 11 juni 2025 mendatang. 

Sementara itu Presidium KAHMI Pariaman, Baiq Nila Ulfaini mengatakan Pembangunan berkelanjutan yang dimaksudkan dalam tema adalah sebagai bentuk merawat apa yang sudah ada dan memperbaiki kebutuhan pengembangan baik SDA maupun SDM Kahmi di masa yang akan datang. 

"Strategi dan pertimbangan beserta perencanaaan yang matang untuk menjadikan KAHMI lebih Kuat Tidak hanya sebatas berdiskusi namun menunjukkan aksi Eksistensi baik secara internal KAHMI maupun Lingkungan keberadaan KAHMI pariaman itu sendiri", terang Baiq Nila. 

#AL/CAN

No comments:

Post a Comment

Koran Wawasan Edisi 194, Februari 2023

"Prakiraan Cuaca Senin 14 Oktober 2024"


"KEPUASAN ANDA UTAMA KAMI"




BOFET HARAPAN PERI Jl. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
Selamat Datang diSemoga Anda Puas